Minggu, 24 Juli 2011

Atlet Taekwondo Uji Kemampuan

SEMARANG - Lima atlet taekwondo juara Popda Jateng 2011 asal Kota Semarang, akan uji kemampuan mengikuti kejuaraan di Malaysia dan Vietnam.
Mereka adalah Demitrius Johanes Adie, dan Fadhillah Ardiana, keduanya peraih emas Popda SMP Jateng 2011. Kemudian dua rekan sedojang yaitu Joshua Aditama dan Muhammad Fakhri akan bertanding di nomor Poomsae pada kejuaraan terbuka taekwondo di Malaysia pada 15 hingga 17 Juli 2011. Sedangkan Stephanie Virginia, peraih dua emas Popda SMA Jateng 2011 akan bertanding di kejuaraan Vietnam terbuka 22-24 Juli mendatang.
Tiga dari lima atlet itu, dari dojang Spin Kick adalah atlet terbaik Jateng di kelasnya. Mereka telah menjuarai berbagai kejuaraan baik tingkat daerah maupun nasional. "Ini adalah yang kedua kalinya mereka bertanding di tingkat internasional, menguji kemampuan menghadapi lawan-lawan dari mancanegara," kata Ketua Dojang Spin Kick Semarang, Geroge Lunarso belum lama ini.
Sementara, jelang dilaksanakannya event kejuaraan taekwondo di Solo dan di Cibinong, Jawa Barat September nanti, beberapa dojang yang ada di Semarang terus berlatih mempersiapkan diri mengikuti even tersebut. HM Rohaini, Ketua Bidang Organisasi Pengkot Taekwondo Indonesia (TI) Kota Semarang mengatakan, setelah mengikuti kejuaraan Bupati Cup Kudus beberapa waktu lalu, beberapa dojang juga menyiapkan diri mengirimkan atletnya di Solo dan kejuaraan taekwondo di Jabar.
Penyegaran
Belum lama ini, sebanyak 250 atlet taekwondo yunior dan prayunior dari lima dojang yang ada di Kota Semarang dan Kabupaten Semarang juga melaksanakan try out dan tanding persahabatan bersama di halaman kantor RRI Semarang. Try out bersama lima dojang diharapkan bisa menjadi momen penyegaran bagi atlet jelang mengikuti taekwondo tingkat nasional di Cibinong, September nanti. "Tanding persahabatan antardojang mengasah mental khususnya atlet yunior dan prayunior ," paparnya Bejo Sukarminto, Humas Dojang GT Comunity RRI Semarang. (H71-52)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar